AC Milan Vs Inter Milan 3-0

AC Milan Vs Inter Milan. Derby Milan kali ini berlangsung panas sejak peluit pertama. AC Milan mengambil inisiatif untuk menyerang, dan hasilnya sungguh diluar dugaan, AC Milan berhassil mengungguli Inter Milan di menit pertama lewat gol Alexander Pato.

Lini belakang Inter Milan terlihat kurang padu dan rapuh, sehingga membuat AC Milan dengan mudah memperoleh beberapa peluang untuk menambah keunggulan. Meski demikian bukan berarti Inter Milan bermain bertahan tanpa perlawanan, Inter pun juga mencoba untuk mengejar ketertinggalan melalui serangkaian serangan balik. Keunggulan AC Milan 1-0 ini bertahan sampai turun minum.

Di babak kedua pertandingan berjalan semakin keras, alhasil Christian Chivu, bek Inter Milan ini diusir wasit setelah mengganjal Alexander Pato. Kehilangan satu pemain ini dimanfaatkan dengan baik oleh AC Milan dan hasilnya gol pun tercipta di menit 62, lagi-lagi oleh Si Bebek, Alexander Pato. Skor berubah 2-0.

Menjelang akhir pertandingan di menit 90, Cassano dijatuhkan di kotak penalti oleh Javier Zanetti yang berbuah tendangan penalti untuk AC Milan. Dan eksekusi penalti diambil sendiri oleh Cassano, 3-0 untuk AC Milan. Sontak stadion San Siro bergemuruh dengan kemenangan besar timnya atas rival sekota, Inter Milan.

Sesaat setelah masuk sebagai pemain pengganti dan mencetak gol ketiga untuk AC Milan, Cassano mendapat kartu merah karena mengganjal dengan keras Ivan Cordoba. Namun hal tersebut tidak menyurutkan uforia kemenangan 3-0 atas Inter Milan.

Kemenangan telak AC Milan atas Inter Milan di laga Derby Milan kali ini  mengokohkan posisi AC Milan di puncak klasemen dan melebarkan jarak dengan Inter Milan menjadi 5 poin.

0 comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Recent Post

Followers